suasana persidangan tertutp di Pengadilan Negeri dalam perkara Perceraian
yang hanya bisa dihadiri oleh pihak pengadilan dan Advokat sebagai wakil Penggugat/Tergugat

Mengenai surat gugatan pada dasarnya memang tidak banyak orang yang tahu. Sebetulnya isi surat gugatan cerai agama non muslim sama saja kurang lebih seperti surat gugatan Agama Islam di Pengadilan Agama.

Yang membedakan hanyalah tempat diproses persidangannya.

Berikut adalah komponen-komponen yang harus kamu buat dalam pembuatan surat gugatan ke Pengadilan Negeri.

Contoh Surat Gugatan 

Batam, 14 Januari 2022

Kepada Yth. Pengadilan Negeri Batam
Di – JL. Engkuh Haji Tua Batam Centre, Teluk Tering, Kota Batam
Perihal : Gugatan Cerai

Dengan hormat,

Saya yang bertandatangan di bawah ini:
Nama : Stevanus Julio
Jenis kelamin : Laki-laki
Tempat tanggal lahir : Ambon, 19 Mei 1970
Agama : Kristen Protestan
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : JL Ir Sutami No 76 Sei Tering Kecamatan Sekupang Batam

Selanjut disebut pihak PENGGUGAT. Bermaksud mengajukan gugatan cerai terhadap istri saya di Pengadilan Negeri Batam yang memiliki identitas dibawah ini :

Nama : Emily
Jenis kelamin : Perempuan
Tempat tanggal lahir : Jakarta pusat, 12 Mei 1975
Agama : Kristen Protestan
Pekerjaan : wiraswasta
Alamat : Jalan kenanga no 50, Baloi Centre, Batam Kota, Kota Batam

Sebagai Tergugat.

Yang Menjadi dasar gugatan adalah sebagai berikut :

Bahwa tergugat adalah istri sah penggugat yang telah menikah di Gereja kawasan Jakarta Selatan pada 19 November 1980 sesuai dengan kutipan akta nikah no 15/PS/1980.

Awalnya kehidupan rumah tangga kami, antara penggugat dan tergugat berjalan normal, aman dan bahagia.

Namun, sejak Januari 2000, tergugat mulai kenal dengan sosok yang sebelumnya tidak dikenal, dan mulai jalan bersama. Sejak saat itu tergugat melalaikan kewajibannya sebagai istri dan ibu rumah tangga.

Pada akhirnya kehidupan rumah tangga menjadi berantakan. Sehingga sebagai penggugat ingin melepas tergugat supaya kehidupan rumah tangga tidak kacau.

Demikian surat gugatan cerai ini dibuat dengan sebenar-benarnya.

Hormat saya

Penggugat Cerai

Ttd……… bermaterai

Stevanus Julio

Yang harus kamu ketahui adalah alamat Pengadilan Negeri yang kamu tuju.

Lalu kamu mengisi data sesuai KTP. Selanjutnya kamu menulis nama dan alamat tergugat.

Jangan kuatir jika kamu tidak mengetahui dimana keberadaan tergugat, biasanya pengadilan bisa mengirimkan email hingga memanggil via siaran radio.

Jika tergugat masih tidak diketahui di mana keberadaanya, maka proses persidangan akan dilangsungkan secara ghaib.

Selanjutnya kamu harus merinci alasan jatuhnya gugatan cerai. Alasan yang diajukan pastinya harus sesuai fakta dan memiliki urgensi yang tinggi. Salah satu faktor yang bisa diajukan adalah KDRT, perselingkuhan, penggugat terbukti penjudi/pemadat, percekcokan berkepanjangan, sudah pisah rumah, tidak adanya nafkah lahir batin oleh tergugat, dan lain-lain.

Bagaimana jika gugatannya dibuat-buat? Kamu akan menghadapi masalah besar. Begitu tergugat membaca surat gugatan cerai, maka disitulah konflik baru dimulai. Biasanya tergugat akan hadir di persidangan untuk melakukan perlawanan.

Selain itu kamu harus menyiapkan bukti-bukti serta kesaksian. Persidangan akan menjadi arena pertempuran yang alot apabila keduanya saling berseteru, apalagi jika gugatan yang dijatuhkan tidak sesuai fakta bahkan menzolimi penggugat. Bisa jadi terjadi sebaliknya, meskipun penggugat sudah menuliskan yang sebenarnya, jika penggugat tidak menerima, maka perseteruan tidak bisa dielakkan.

Dalam isi gugatan harus ditulis secara detail, misalkan :

Sejak kapan penggugat dan penggugat sering bertengkar

Sejak kapan penggugat meninggalkan rumah

Sejak kapan penggugat tidak menafkahi

Jumlah anak yang dimiliki (jika ada)

Biodata anak

Gugatan harus dibuat secara kronologis dan terperinci. Jika gugatan dibuat setengah-setengah, maka akan dipertanyakan oleh para majelis hakim karena tidak memiliki urgensi untuk bercerai. Apalagi jika dalam gugatan isinya berupa tuduhan palsu, bukannya jadi cerai malah akan memicu masalah baru.

Yang terakhir adalah bubuhkan tanda tangan dan nama jelas dan print jika akan mengajukan langsung ke Pengadilan Negeri Batam, atau jika ada keluhan bisa menghubungi layanan konsultasu di whatsapp 0822-6868-7566 atau buka website www.konsultanhukum.net

Semoga tata cara membuat surat gugatan cerai ini berguna bagi kamu yang sedang membutuhkan. Semoga bermanfaat.